Tahun Baru ke Sydney? Ini Tempat yang Harus Dikunjungi

Sydney - Tahun Baru tinggal hitungan hari. Yuk hitung mundur pergantian tahun di Sydney. Banyak tempat seru lho!

Dua hari lagi kita akan memasuki pergantian tahun. Daripada bingung liburan kemana untuk merayakan Tahun Baru, yuk berkunjung saja ke Syndey. Pelabuhan Sydney terkenal sebagai tempat pesta kembang api terbesar dan terpopuler di dunia.

Dirangkum detikTravel, Jumat (29/12/2017) ada beberapa tempat menarik yang bisa traveler kunjungi untuk menghitung mundur pergantian Tahun Baru untuk melihat pesta kembang api, yang berada di sekitar Pelabuhan Sydney.

1. Pelabuhan Sydney

Jutaan orang berbondong-bondong melihat pesta kembang api yang spektakuler di sini. Bagi traveler yang emnyukai keramaian, tempat ini bisa menjadi pilihan menikmati Tahun Baru.

2. Gedung Opera Sydney

Traveelr yang tidak ingin berdesak-desakan melihat peska kembang api di Pelabuhan Sydey, tempat ini bisa menjadi pilihan.

Di gedung Opera House traveler bisa menikmati pertunjukan The Merry Widow and Opera Gala, makan malam dengan view menghadap perairan, ditambah pesta tengah malam dengan sajian makanan, minuman, dan rangkaian hiburan. Tentu saja traveler bisa menikmati kembang api dengan bersantai di kursi Opera House.

3. Luna Park

Di Luna Park traveler bisa menikmati Harbour Party sampai jam 1 pagi. Pada malam Tahun Baru taman hiburan ini menjadi salah satu spot pesta Tahun Baru yang paling ramai di Sydney. Artis lokal dan Dj akan menemani traveler sampai saat pesta kembang api jam 9 malam dan tengah malam.

4. Victoria Park

Victoria Park tidak berada jauh dari Pelabuhan Sydney. Di taamn ini traveler bisa menikmati mfestival musik yang akan menemani sampai tengah malam, sebelum kembang api di luncurkan. Selain itu juga ada banyak bar, truk makanan, dan ada juga pertunjukan kembang api sendiri di taman ini.

5. Taronga Zoo

Traveler yang ingin menikmati Tahun Baru bersama si buah hati, kebun binatang bisa menjadi pilihan. Pada malam Tahun Baru, traveler bersama si kecil melihat binatang-binatang lucu, kemudian melihat kembang api sembari piknik.

6. Naik Kapal Persiar

Pilihan lain yang bisa traveler pilih untuk menikmati Tahun Baru di Sydney adalah naik kapal persiar. Pada malam Tahun Baru, kapal persiar akan berhenti 5-7 jam memberikan waktu untuk para penumpangnya menikmati momen pergantian tahun.

Banyak kapal persiar yang menyediakan jasa untuk mengantar kamu berlayar menikmati pesta kembang api di Sydney. Harganya pun bervariasi, mulai dari 400 dolar (Rp 5,4 juta).

Liburan akhir tahun ke Sydney tentu lebih praktis kalau membawa kartu kredit. Belanja dan transaksi internasional akan lebih mudah serta efisien.

Salah satu kartu kredit yang bisa dipilih adalah Mega Travel Card. Ini merupakan kartu kredit inovasi terbaru bagi para nasabah Bank Mega yang sering melakukan perjalanan. Bank Mega bersinergi dengan berbagai pihak, antara lain Antavaya Tour dan unit usaha ritel lainnya di bawah CT Corps, Visa Worldwide Indonesia dan Corporate Partner lainnya.

Keuntungan yang bisa didapat pemegang Mega Travel Card antara lain garansi nilai tukar terbaik, fleksibel dalam menukarkan mileage point seperti tiket five star airline, budget airlines, hotel, paket tur, paket umroh, cruise dan sebagainya. Serta yang nggak kalah menarik, keuntungan sepanjang masa di CT Corp berupa diskon hingga 50 persen di perusahaan-perusahaan ritel yang tergabung di dalam CT Corp. (/aff)

Related Posts :

0 Response to "Tahun Baru ke Sydney? Ini Tempat yang Harus Dikunjungi"

Posting Komentar