Ya, cobalah berkeliling kota-kota di Prancis. Dari ibukotanya Paris sampai kawasan Cote d'Azur di bagian selatan, terlihat bangunan-bangunan Eropa yang khas. Masih terawat dengan baik dan sedap dipandang. Bikin turis tak henti-hentinya mengeluarkan kamera untuk memotretnya.
Pekan lalu atas undangan Atout France, detikTravel dan beberapa awak media menjelajahi Prancis. Tepatnya hari Minggu (10/12), kami berkeliling Kota Paris naik mobil antik Citroen 2CV dari Paris Authentic. Inilah mobil khas Prancis yang sudah langka.
Jean Marc, pengemudi mobil kami bercerita banyak selama perjalanan. Dia menjelaskan tentang pariwisata Prancis, tempat-tempat wisata hingga budaya orang Prancis. Satu yang menarik, dia cerita tentang bangunan-bangunan di Prancis.
Naik mobil antik Citroen 2CV berkeliling Paris (Afif Farhan/detikTravel)
|
"Kalian kemarin ke Nice, Cannes dan Antibes kan? Lihat deh bangunannya tak beda jauh seperti di Paris. Bangunan bergaya Eropa dari abad pertengahan dan masih kokoh hingga sekarang. Kami orang-orang Prancis sangat menjaga bangunan karena itu adalah nilai sejarah," terangnya.
"Kalau dilihat dari luar, mungkin kamu mikirnya itu museum atau yang lain. Tapi itu apartemen kok," tambahnya sembari tertawa.
Sudut-sudut Kota Nice yang dipenuhi banyak bangunan kuno (Afif Farhan/detikTravel)
|
Pria yang juga pernah berlibur ke Indonesia, khususnya ke Danau Toba pun menjelaskan pemerintah Prancis amat menjaga bangunan-bangunannya. Prancis punya peraturan yang mana tidak boleh sembarangan orang mengubah bentuk bangunan. Bahkan mengubah warna cat!
"Wah itu bisa didenda. Kalau mau dicat ya harus sama seperti warna aslinya. Pokoknya kita benar-benar menjaga bangunan sebagai nilai sejarah. Menghormati pendahulu kami, sekaligus bikin turis yang datang ke Prancis pasti jatuh hati. Lihat saja, kamu daritadi nggak berhenti foto-foto," papar Jean.
Bangunan-bangunannya jadi objek foto yang menarik (Afif Farhan/detikTravel)
|
BACA JUGA: Tipikal Liburan Orang Indonesia ke Paris
Hal senada pun diungkapkan Winnalia Lim, Responsable Marketing et Evenement ASEAN dari Atout France, yang menjadi pemandu awak media sejak hari pertama. Menurutnya, jika ada bangunan dengan arsitketur yang modern justru akan membuat pemandangan jadi aneh di Prancis.
"Memang benar, ada peraturan untuk menjaga bangunan-bangunan di Prancis. Orang Prancis sangat menghargai seni dan sejarah," terang wanita yang akrab disapa Wina itu.
(Afif Farhan/detikTravel)
|
"Sekaligus juga, bangunan itu jadi memikat perhatian turis saat sight seeing. Bisa dibilang ini cara simpel untuk memikat turis," lanjutnya.
Tampaknya, kita harus belajar dari Prancis. Dengan menjaga dan merawat bangunan-bangunan yang punya nilai sejarah, artinya itu akan berdampak pada aspek pariwisata. Biar turis yang datang bakal senang. Setuju? (aff/aff)
0 Response to "Rahasia di Balik Bangunan-bangunan Prancis"
Posting Komentar