Manchester City disingkirkan oleh tim divisi tiga, Wigan Athletic, dari Piala FA. The Citizens, yang bermain 10 orang sejak akhir babak pertama, kalah 0-1. Sejatinya, tim besutan Pep Guardiola mendominasi pertandingan.
Apalagi, Wigan Athletic hanya tim di League One alias Divisi Tiga di Liga Inggris. City melepaskan sebanyak 15 tembakan, sebanyak tiga di antaranya bisa mencapai sasaran. Sementara itu, Wigan cuma bisa tiga kali melepaskan tembakan, satu mencapai sasaran dan itulah yang berbuah gol.
Namun inilah sepakbola, bukan hitung-hitungan di atas kertas. Manchester City yang bertabur bintang pun akhirnya kalah juga.
(Michael Regan/Getty Images)
|
Wigan Athletic merupakan nama klub sepakbola yang juga sama dengan nama kotanya, Wigan. Kota ini masuk dalam kawasan Greater Manchester. Jarak dari Kota Manchester ke Wigan, hanya 40 menit naik mobil.
Dilihat dari website Visit Manchester, Selasa (20/2/2018) Wigan memiliki beragam destinasi dan aktivitas wisata. Dari suasana pedesaan, kanal yang cantik hingga hingar bingar pesta di malam hari, menjadikan Wigan sebagai salah satu tempat yang harus traveler singgahi saat melancong ke Manchester.
Haigh Hall and Country Park adalah taman cantik yang asyik disambangi. Seluas 250 hektar, taman ini sering dikunjungi warga setempat untuk bersantai.
Ada kereta-keretaan di Haigh Hall and Country Park (Visit North West)
|
Jika kamu tipe traveler yang suka sejarah, Museum of Wigan Life layak didatangi. Di sinilah tersimpan sejarah peradaban dan peristiwa-peristiwa penting di Wigan dan Inggris.
Sedangkan yang suka fotografi, enaknya ke Kanal Leeds-Liverpool. Kanal ini begitu bersih nan termasuk salah satu terpanjang di Inggris. Kanalnya juga menghubungkan berbagai destinasi dan membelah jantung kotanya.
Kanal cantik di Kota Wigan (Visit Manchester)
|
Mau belanja di Wigan, Standishgate dan Edward Market Street tempatnya. Rasakan suasana tradisional di pasarnya, berwisata kuliner dan carilah oleh-oleh yang menarik.
Wigan bisa dibilang sebagai hidden gems yang menarik di Manchester. Selamat datang di kota yang baru saja menyingkirkan Manchester City di Piala FA.
(aff/aff)
0 Response to "Mengenal Wigan yang Baru Saja Mengalahkan Manchester City"
Posting Komentar