Hari ini merupakan hari terakhir penyelenggaraan Festival Pesona Raja Ampat 2016. Sebelum menikmati aneka rangkaian acara penutupan di sore hari, ada baiknya sebagai seorang muslim kita menunaikan kewajiban ibadah Salat Jumat.
Saya termasuk orang yang telat tahu, bahwa hampir 90% penduduk yang tinggal di Raja Ampat memeluk agama Islam. Itu berarti Islam jadi agama mayoritas yang dianut warga Raja Ampat. Sementara sisanya menganut agama Kristen Protestan dan Katolik.
"90% Agama di sini Islam. Kami Muslim. Islam di Raja Ampat dibawa dari Bone, banyak warga sini yang keturunan Suku Bugis," tutur Sofyan, salah seorang warga kepada detikTravel, Jumat (21/10/2016).
Foto: undefined
Masjid Agung Waisai (Wahyu/detikTravel) |
Menurut sejarahnya, Raja Ampat merupakan bagian dari Kerajaan Tidore. Ada 4 utusan dari Tidore yang diperintahkan untuk menjadi Raja di 4 pulau besar, yaitu Waigeo, Batanta, Salawati dan Misool. Sejak saat itu, wilayah ini kini dikenal dengan nama Raja Ampat.
Kembali ke Salat Jumat, karena sudah masuk pada waktunya, saya pun melangkahkan kaki untuk menuju ke Masjid Agung Waisai. Lokasinya tak jauh dari Pantai WTC (Waisai Torang Cinta), dan penginapan saya di Acrophora Cottage.
Tak sampai 10 menit berjalan kaki dari Pantai WTC, sampai juga ke Masjid Agung Waisai. Lokasinya berada persis di sebelah Gedung DPRD Kabupaten Raja Ampat.
Foto: undefined
Jamaah sedang bersiap-siap untuk salat (Wahyu/detikTravel) |
Masjid Agung ini punya halaman berumput hijau yang sangat luas. Ada beberapa bangunan berdiri di sampingnya. Ada beberapa tiang kayu yang berfungsi sebagai penghias masjid di bagian depan dan belakang. Ada pula taman kecil di bagian belakang masjid.
Masjid ini pun tampak asri dan sejuk. Angin sepoi-sepoi bertiup masuk ke dalam bangunan masjid bercat hijau dan berkubah biru ini. Lantai marmernya pun terasa dingin dan menyerap panas dari luar.
Foto: undefined
Suasana di dalam masjid (Wahyu/detikTravel) |
Suasana di dalam masjid pun terasa adem dan damai, benar-benar menyejukkan hati. Apalagi khutbah Jumat hari ini sama sekali tidak menyuarakan kebencian, justru mengajarkan kita umat muslim untuk sering bersedekah karena banyak manfaatnya.
Traveler muslim yang liburan ke Raja Ampat, tak perlu khawatir karena mencari masjid untuk salat cukup mudah. Masjid Agung Waisai mengajarkan saya untuk bersyukur kepada Tuhan, bisa diberi kesempatan berkunjung ke Tanah Surga, Raja Ampat. (aff/aff)
0 Response to "Alhamdulillah, Nikmatnya Salat Jumat di Raja Ampat"
Posting Komentar